Pemko Medan Beri Pembekalan Bagi ASN Yang Akan Purna Tugas

klikmedan.id-Pemko Medan melalui Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKD& PSDM) memberikan bimbingan teknis pembekalan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan purna tugas.
Bimbingan teknis dan pembekalan ini dibuka oleh Wali Kota Medan, Drs.H.T Dzulmi Eldin S.M.Si.,MH diwakili Kepala BKD&PSDM Kota Medan, Muslim,Sos.MSP, di Hotel Grand Antares Medan, Selasa (27/8).

Bimbingan teknis dan pembekalan yang diikuti sebanyak 150 ASN dari sejumlah OPD di lingkungan Pemko Medan ini diharapkan dapat memberikan pemahaman dan persiapan bagi ASN yang akan purna tugas guna memasuki masa pensiun.

Dalam sambutan tertulis Wali Kota Medan yang dibacakan Muslim mengatakan bimtek dan pembekalan ini dinilai sangat penting guna memberikan pemahaman bagi ASN bahwa purna tugas merupakan proses yang tidak perlu ditakuti karena semua ASN akan mengalami proses ini.

Selain itu masa pensiun ini merupakan satu hal yang alamiah yang semua ASN pasti mengalami sehingga tidak perlu dirisaukan, tetapi sebaiknya harus diterima dan disambut dengan semangat baru sehingga siap menghadapi kondisi tersebut.

“Saya sangat memahami ASN akan merasakan berbagai hal ketika pensiun diantaranya hilangnya rutinitas pekerjaan dan dan tidak adanya lagi kewenangan bagi mereka yang memiliki jabatan, namun perlu disadari bahwa masa pensiun merupakan sebuah kesenangan bahkan mungkin yang di tunggu-tunggu oleh ASN, karena lepas dari rutinitas sehari-sehari kita dapat meluangkan waktu lebih lama berkumpul dengan keluarga.”kata Muslim.

Karena itu Muslim berpesan kepada seluruh ASN yang akan Purna Tugas, agar tidak putus asa menghadapi kondisi tersebut, tetapi sebaliknya harus memiliki semangat baru untuk menatap masa depan yang lebih baik saat memasuki masa tua.

“Saya berharap bapak/ibu mempersiapkan kondisi fisik dan mental serta selalu melakukan diskusi dengan orang terdekat dan masyarakat di tempat tinggal. Selain itu kembangkan hobi yang mungkin sempat tertunda akibat kesibukan, maksimalkan hobi yang mendatangkan manfaat bagi masyarakat sekitar, bila perlu buat usaha atau investasi yang bisa menambah penghasilan.”pesan Muslim.

Komentar