Pjs Wali Kota Cek Data Covid-19 Kota Medan, Arief : Kebijakan & Keputusan Diambil Dengan Berbasis Data

Medan (klikmedan.id) – Pjs Wali Kota Medan Ir Arief Sudarto Trinugroho MT melakukan pengecekan data jumlah kasus terbaru Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) Kota Medan di Command Center Balai Kota Medan, Jalan Kapten Maulana Lubis, Kamis (1/10). Hal ini dilakukan guna mengetahui data kasus pasien baik yang masuk dalam kategori orang dalam pemantauan (ODP), orang tanpa gejala (OTG), pasien dalam pengawasan (PDP) maupun pelaku perjalanan (PP).

Pengecekan dilakukan Arief didampingi Kadis Kominfo Kota Medan Zain Noval dan Kabag Humas Setdako Medan Arrahman Pane. Tampak Arief begitu memperhatikan setiap detail data Covid-19 melalui layar yang menampilkan jumlah data angka kasus di 21 kecamatan se-Kota Medan.

Diungkapkan Arief, pengecekan bertujuan untuk mengevaluasi data akhir Covid-19. Sebab, data tersebut nantinya akan menjadi bahan pembahasan dalam rapat koordinasi dan evaluasi bersama para camat dan kepala puskesmas terkait langkah-langkah konkret yang akan dilakukan untuk menekan laju penyebaran Covid-19.

“Hari ini kita akan menggelar rapat koordinasi dan evaluasi bersama para camat dan kepala puskesmas se-Kota Medan. Untuk itu, perlu diketahui data terbaru sehingga kita dapat menentukan kebijakan dan keputusan dengan berbasis data untuk menghindari adanya kekeliruan sekaligus mengoptimalkan langkah baik yang sudah dan akan dilakukan,” kata Arief.

Selanjutnya, pria yang menjabat sebagai Asisten Perekonomian Pembangunan dan Kesejahteraan Pemprov Sumut ini pun berharap rapat koordinasi dan evaluasi yang dilakukan menghasilkan formula, langkah sekaligus strategi yang benar-benar dapat memberikan hasil optimal dalam pengendalian dan menekan kasus Covid-19 di Kota Medan.

“Berdasarkan data tersebutlah kita mengambil kebijakan dan langkah selanjutnya sehingga kebijakan dan keputusan yang diambil benar-benar dapat mengatasi permasalahan di lapangan,” ungkapnya seraya mengungkapkan bahwa sejauh ini upaya Pemko Medan dalam menangani Covid-19 sudah dilakukan dengan cara yang efektif.(Sr)

Komentar