Wujud Toleransi Remaja Mesjid Silaturahmi Gotong Royong Membersihkan Parit 

klikmedan.id                            Medan – Belasan remaja Masjid Silaturahmi melaksanakan gotong royong untuk mengantisipasi Banjir, Sabtu(13/11). Untuk tahap kedua, remaja masjid membuat program kerja yang berbentuk kepedulian terhadap masyarakat Lingkungan XV Blok III dalam program turun atau berbuat kepada masyarakat dengan cara membersihkan parit yang berada di depan rumah warga untuk mengatasi banjir di lingkungan XV Blok III.

Dalam semangat Remaja Mesjid Silaturahmi bekerja dengan riang tidak itu pula, terdengar canda tawa yang membuat suasana jadi ceria. Semangat Remaja Mesjid Silaturahmi bergotong-royong untuk melancarkan aliran air di parit ini agar kian bertambah lancar dan mengalir.

Guna mengantisipasi banjir pada musim hujan seperti sekarang ini, Kami Selaku Remaja Mesjid mengajak masyarakat bergotong-royong melaksanakan pembersihan parit, kegiatan gotong-royong ini tujuan untuk mewujudkan hidup sehat. Selain itu, juga untuk menumbuhkan kebersamaan diantara seluruh lapisan masyarakat. Antisipasi banjir yang kami lakukan mengingat saat ini sudah  musim penghujan dengan curah hujan yang lumayan masih tinggi, sehingga untuk mencegah dan menghindari wabah penyakit yang dapat menjangkit pada warga masyarakat sekitar. “Pembersihan parit kami lakukan bersama ini untuk menjaga kebersihan lingkungan dan juga untuk memperlancar saluran air, sehingga parit menjadi bersih dan bebas dari genangan air.

Dalam kegiatan gotong-royong tersebut, Kordinator Remaja Mesjid Silaturahmi  M. Sholahuddin Hsb mengatakan, menjadi seorang Remaja harus berada di tengah-tengah masyarakat serta harus mampu berbaur dengan masyarakat, sehingga diharapkan dapat membantu memecahkah permasalahan yang sedang dihadapi oleh masyarakat. Remaja Merupakan garda terdepan satuan Komando Kewilayahan yang berhubungan langsung dengan masyarakat dan ini salah satunya wujud nyata kegiatan yang dilakukan Remaja dalam bentuk membantu masyarakat,” tegasnya.

Salah seorang warga, Fahmi Nasution, mengungkapkan senang dan antusias melihat kegiatan gotong royong yang dilaksanakan oleh Remaja Mesjid Silaturahmi. Selain untuk menyehatkan lingkungan dan Bersihnya parit, saya berharap kepada seluruh Remaja Mesjid Silaturahmi ini agar kegiatan kegiatan ini menjadi kegiatan yang selalu dilakukan Remaja Mesjid Silaturahmi.

Sementara itu, di sela-sela kegiatan gotong royong, Iyong turut memberikan edukasi kepada Remaja Mesjid Silaturahmi, pentingnya menjaga kebersihan lingkungan di masa pandemi sekarang ini. “Perlunya kesadaran kita bersama dalam menciptakan lingkungan tetap bersih dan rapi, dengan rutin membersihkan parit sehingga air bisa mengalir dengan lancar,” ucap Iyong .(Yh)

Komentar