Di Tahun Terakhir Masa Jabatan, Wali Kota Medan Akan Tuntaskan Seluruh Program Pembangunan

MEDAN –  Tahun 2024 menjadi tahun terakhir Bobby Nasution menjabat sebagai Walikota Medan. Di tahun ini juga Bobby Nasution akan menyelesaikan semua program pembangunan yang telah dicanangkan.

“Tepatnya Desember 2024 masa jabatan saya dan pak Wakil Wali kota akan berakhir, kami berjanji diakhir periode ini seluruh program pembangunan akan kami selesaikan semua,” kata Walikota Medan Bobby Nasution ketika menghadiri pengajian akbar dan doa bersama awal tahun 2024 di Masjid Al-Hidayah, jalan Starban, Kecamatan Medan Polonia, Selasa (9/1).

Dalam acara pengajian yang juga di isi dengan tausiah yang di sampaikan oleh Al-Ustadz Nursyam tersebut, Walikota Medan, Bobby Nasution mengatakan pembangunan yang dilakukan saat ini membuat masyarakat sulit untuk beraktivitas, namun ketidaknyamanan saat ini demi kemajuan kota Medan dan kesejahteraan masyarakat untuk kedepannya.

“Kami melakukan pembangunan secara serentak karena masa jabatan kami singkat, sehingga semua harus dilaksanakan secara bersamaan, untuk itu saya mohon maaf dan mohon dukungan dari masyarakat demi kelancaran pembangunan,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Walikota Medan, Bobby Nasution juga menyampaikan pesan dalam pemilu 2024 nanti agar seluruh masyarakat harus menjaga kota Medan caranya dengan hadir ke TPS.

Karena keikutsertaan masyarakat dalam pemilu mendatang menentukan siapa pemimpin kedepannya, sebab itu berkaitan dengan arah perkembangan pembangunan di kota Medan.

“Kita harus bisa menjadi warga yang memberikan hak suaranya dalam pemilu nanti,” pesan Walikota Medan, Bobby Nasution seraya mengingatkan masyarakat untuk tetap menjaga kerukunan dalam pemilu 2024.

Didampingi sejumlah pimpinan Perangkat Daerah dilingkungan Pemko Medan, Walikota Medan Bobby Nasution juga menyerahkan bantuan kepada anak yatim piatu dan lansia secara simbolis.

Selain itu Walikota Medan, Bobby Nasution juga memberikan kesempatan bagi para jamaah pengajian yang ingin menyampaikan keluhannya kepada Walikota Medan.

Selain dihadiri ratusan jamaah pengajian akbar, acara tersebut juga dihadiri alim ulama, Camat Medan Polonia, Irfan Asardi Siregar beserta Forkopimcam.- (Ucok).

Komentar