klikmedan.id-Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Medan, Ir.H.Akhyar Nasution,M.Si berharap kepengurusan DPD Ikatan Keluarga Alumni Universitas Diponegoro (IKA UNDIP) Sumut dapat berkontribusi dalam mendukung pembangunan di Kota Medan.
Harapan ini disampaikan Plt Wali Kota Medan saat menghadiri pelantikan pengurus DPD Ikatan Keluarga Alumni Universitas Diponegoro (IKA UNDIP) Sumut Priode 2019-2024 di hotel Arya Duta, Sabtu (7/3).
Dalam pelantikan tersebut Benny Iskandar ST,MT yang juga merupakan Kepala Dinas PKP&PR Kota Medan dipercaya sebagai Ketua DPD IKA UNDIP Sumut. Susunan kepengurusan ini sendiri dilantik langsung oleh Ketua Umum DPP IKA UNDIP, Maryono,SE,MM.
Dalam sambutanya Plt Wali Kota Medan mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus yang baru dilantik, Plt Wali Kota Medan berharap kepengurusan ini dapat berkontribusi untuk mendukung pembangunan di kota Medan.
“Saya ucapkan selamat kepada seluruh pengurus yang hari ini dilantik, tentunya saya berharap para alumni UNDIP dapat mendukung pembangunan di Kota Medan melalui ilmu pengetahuan yang di miliki.”harap Plt Wali Kota Medan.
Disamping itu Plt Wali Kota Medan juga berpesan agar organisasi ini dapat menghimpun seluruh alumni UNDIP yang ada di Sumut sehingga tetap terjalin silaturahmi yang erat diantara seluruh alumni.
Sementara itu Ketua DPD IKA UNDIP Sumut terpilih, Benny Iskandar,ST,MT, mengucapkan terimakasih atas kepercayaan dan amanah yang diberikan kepada dirinya sehingga dapat memimpin DPD IKA UNDIP Sumut untuk priode selanjutnya.
Benny juga menjelaskan bahwa jumlah mahasiswa terbesar yang berkuliah di UNDIP berasal dari Sumut, karena itulah Benny mengajak seluruh alumni yang ada di Sumut agar bergabung dengan organisasi ini guna membesarkan nama UNDIP di Indonesia khususnya Sumut.
“Saya mengajak seluruh mahasiswa UNDIP yang tersebar di seluruh Provinsi Sumut agar dapat bergabung dengan organisasi ini.”ajaknya.
Selain itu Benny Iskandar juga mengaku siap untuk menyumbangkan ilmu dan gagasan dari para pengurus demi kemajuan pembangunan di Kota Medan.
“Para alumni kita memiliki banyak latar belakang pendidikan misalnya saja dari jurusan teknik sipil dapat di pergunakan ilmunya untuk memberikan masukan terhadap pembangunan di kota Medan, jadi intinya kami siap untuk mendukung pembangunan di kota ini.”ungkap Benny Iskandar.
Sedangkan Ketua Umum DPP IKA UNDIP, Maryono usai melantikan menyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada pengurus yang baru, semoga pengurus yang baru ini dapat meningkatkan kinerja dan semakin mempersatukan seluruh anggotanya.
“Saya juga berharap kepengurusan ini dapat bekerjasama dengan pemerintah daerah dan masyarakat sebagai bentuk bhakti mereka kepada negara.”harapnya.
Dalam kesempatan ini Benny Iskandar juga menyematkan tengkuluk kepada Plt Wali Kota Medan dan Ketua Umum DPP IKA UNDIP sebagai bentuk penghormatan.
Komentar