klikmedan.id-Wali Kota Medan, Drs.H.T Dzulmi Eldin S.M.Si.,M.H yang dihadiri Wakil Wali Kota Medan, Ir. H.Akhyar Nasution, M.Si mengajak seluruh jajaran RSUD Dr. Pirngadi Medan untuk terus mengembangkan rumah sakit ini sehingga kedepanya rumah sakit yang menjadi kebanggaan masyarakat kota Medan ini dapat menjadi rumah sakit rujukan utama di Sumatera Utara.
Hal ini disampaikan Wakil Wali Kota Medan saat menghadiri HUT RSUD Dr. Pirngadi Medan ke 91 tahun, Senin (12/8) di gedung RSUD Dr. Pirngadi Medan.
Peringatan HUT RSUD Dr. Pirngadi Medan ini diawali dengan upacara yang di pimpin langsung oleh Wakil Wali Kota Medan. Turut pula hadir mengikuti upacara ini Dirut RSUD Dr. Pirngadi Medan, Dr. Suryadi Panjaitan, beserta seluruh jajaran RSUD Dr.Pirngadi Medan, para tenaga medis dan mahasiswa.
Dalam amanatnya Wakil Wali Kota Medan mengucapkan selamat HUT RSUD Dr. Pirngadi Medan yang ke 91 Tahun. Diharapkan rumah sakit yang menjadi kebanggaan masyarakat Kota Medan ini selalu menjadi yang terdepan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Sesuai dengan moto dari RSUD Dr. Pringadi Medan yaitu AEGROTI SALUS LEX SUPREMA (Kepuasan pasien adalah yang utama), artinya
Kepuasaan pasien adalah suatu kehormatan yang harus kita raih, jadi berikanlah pelayanan yang maksimal kepada seluruh pasien.”kata Wakil Wali Kota Medan.
Dalam peringatan HUT RSUD Dr. Pirngadi Medan ke 91 Tahun ini, Wakil Wali Kota Medan juga meresmikan sejumlah fasilitas kesehatan berupa tempat pendaftaran pasien (TPP) rekam medis di IGD dan pelayanan terpadu endoscopy dan CT-Scan.
Kedua pelayanan ini menurut Wakil Wali Kota Medan merupakan sesuatu yang harus di banggakan dan di apresiasi dengan baik karena dengan pembenahan dan penyediaan sarana dan prasarana rumah sakit yang terus dilaksanakan secara berkelanjutan, maka diharapkan kepercayaan publik kepada rumah sakit ini semakin meningkat yang nantinya akan berdampak baik bagi kemajuan rumah sakit Dr. Pirngadi Medan.
“Diharapkan fasilitas baru yang dimiliki rumah sakit ini dapat langsung di operasikan sehingga kepuasan pasien terhadap pelayanan rumah sakit ini semakin meningkat lagi.”harap Wakil Wali Kota Medan.
Usai memimpin upacara, Wakil Wali Kota Medan kemudian meninjau langsung ruangan yang baru diresmikan tersebut.
Dalam kesempatan itu juga Wakil Wali Kota Medan juga menyerahkan penghargaan kepada para pegawai RSUD Dr. Pirngadi Medan yang telah memasuki masa pensiun. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk ungkapan rasa terimakasih atas pengabdiannya selama ini.
Komentar