Wali Kota Medan Mengajak Organisasi KNPI Menyiapkan Generasi Muda Sebagai Calon Pemimpin di Masa Mendatang

klikmedan.id-Organisasi KNPI sebagai motor penggerak kaum generasi muda memiliki peranan strategis di tengah-tengah masyarakat. Selama ini KNPI telah menampakkan peranan yang cukup penting dalam upaya memperkokoh perjuangan para pemuda sebagai agen perubahan.

Hal ini disampaikan Wali Kota Medan, Drs.H.T Dzulmi Eldin S.M.Si.,M.H saat menghadiri acara dirgahayu Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Ke 46 Tahun, di restauran Medan Club, Sabtu (27/7).

Dikatakan Wali Kota Medan, sebagai agen perubahan KNPI harus terus melakukan terobosan-terobosan yang dapat mendukung program pembangunan pemerintah terutama dalam memajukan dan meningkatkan kualitas pemuda sehingga lebih siap menerima estafet perjuangan dan kepemimpinan bangsa dan negara di masa mendatang. Karena itu Wali Kota Medan berharap kepada keluarga besar KNPI agar dapat lebih fokus dalam melaksanakan program pembinaan pemuda di kota Medan, agar peranya sebagai pelopor dan pembaharu dapat terwujud dalam berbagai aspek kehidupan berbangsa, bernegara dan bermasyarakat.

“Mari kita lakukan berbagai terobosan dalam meningkatkan program pembinaan kepemudaan tujuannya agar ada regenerasi bagi pemuda dalam menerima estafet perjuangan dan kepemimpinan bangsa dan negara ini di masa mendatang.”ajak Wali Kota Medan.

Dalam kesempatan ini tidak lupa pula Wali Kota Medan berpesan kepada keluarga besar KNPI agar tetap memelihara persatuan dan kesatuan serta menghindarkan diri dari prilaku negatif.

“Mari kita hindari prilaku negatif seperti penyalahgunaan narkoba, prilaku arogan dan aksi kekerasan yang dapat memicu ketidak kondusifan di kota Medan yang kita cintai.”pesan Wali Kota Medan.

Sebelumnya Ketua KNPI Kota Medan El Adrian Shah berharap melalui acara ini seluruh anggota KNPI dapat merajut kembali persatuan kesatuan karena perbedaan Pilpres.

“Mari kita bersatu kembali membangun kota medan yang kita cintai.”ajaknya.

Acara dirgahayu KNPI ke 46 ini juga di isi dengan penyantunan anak yatim piatu dan berbagai hiburan lainya.

Komentar